RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Mata
Pelajaran : Bahasa dan Sastra Indonesia
Kelas / Semester :
XII / I
Pertemuan ke- : 4 dan 5 (
Empat dan Lima)
Aalokasi Waktu :
4 X 45 menit
Standar
Kompetensi : Menulis
Mengungkapkan Informasi dalam bentuk surat dinas, laporan
,resensi
Kompetensi Dasar : Menulis Surat lamaran pekerjaan
berdasarkan unsur – unsur
dan struktur
Indikator :
1. Mengidentifikasi unsur-unsur
dalam surat lamaran pekerjaan
2. Menyusun surat lamaran pekerjaan
3. Memperbaiki surat
dari segi struktur, diksi, kejelasan kalimat, dan penggunaan EYD
Tujuan Pembelajaran
1.
Siswa
mampu mengidentifikasikan unsur–unsur dalam surat lamaran pekerjaan.
2.
Siswa
menyusun surat lamaran pekerjaan sesuai
dengan iklan lowongan pekerjaan
yang ada di media massa.
Materi Pembelajaran
Unsur-unsur
surat lamaran pekerjaan:
1.
Tempat,
tanggal surat
2.
Hal:
lamaran kerja
3.
Alamat
dalam
4.
Salam
pembuka
5.
Biodata
6.
Kalimat
pernyataaan melamar pekerjaan dan bidang yang dilamar
7.
Bahan-bahan
yang dilampirkan
8.
Paragraf
penutup
9.
Salam
penutup
10.
Nama
dan tanda tangan
Contoh
surat lamaran kerja
Iklan lowongan kerja
Lowongan Kerja
Sebuah
perusahaan yang bergerak di bidang farmasi membutuhkan karyawan:
1.
Manajer
Pemasaran
2.
Laboratorium
3.
Personalia
Kirimkan
lamaran ke PT Anak Emas, Jalan Pendakian Awal nomor 20, Jakarta Utara, 29566,
paling lambat satu minggu setelah iklan ini dimuat.
Sumber:
Republika, 12 Juni 2011
Surat lamaran kerja
Hal : Lamaran Pekerjaan Pinggir, 12 Juni 2011
Yth.
Bapak Pimpinan PT Anak Emas
Jalan Pendakian Awal nomor 20
Jakarta Utara
Dengan hormat,
Berdasarkan iklan di Harian
Republika, 12 Juni 2011, dengan ini saya,
nama : Imran Abdurrahman
tempat, tanggal lahir : Mandau, 16 Juni 1980
pendidikan terakhir : S3 Ekonomi
alamat : Jalan Asrama Tribrata nomor 12, Kel. Pematang
Pudu, Kecamatan
Mandau,
Kabupaten Bengkalis, Riau
mengajukan lamaran kepada Bapak untuk menjadi Manajer
Pemasaran di perusahaan yang Bapak pimpin.
Bersama ini saya lampirkan:
1. fotokopi ijazah
terakhir
2. fotokopi surat
keterangan pengalaman kerja
3. fotokopi KTP
4. pasfoto terbaru
Demikianlah lamaran ini saya
ajukan dengan harapan akan Bapak terima. Atas perhatian Bapak, saya mengucapkan
terima kasih.
Hormat
saya,
Imran
Abdurrahman
Metode Pembelajaran
1.
Diskusi
2.
Tugas Individu
Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
a. abensi
b. apersepsi
2. Kegiatan inti
a. Guru memperlihatkan contoh surat
info lowongan kerja dan contoh surat lamaran kerja.
b. Siswa mengindentifikasi
unsur-unsur surat lamaran kerja.
c. Siswa mendiskusikan
unsur-unsur surat lamaran kerja yang mereka temukan.
d. Guru dan siswa menyimpulkan
unsur-unsur surat lamaran kerja.
e. Siswa membuat surat lamaran
kerja berdasarkan info lowongan kerja di media masa.
3. Kegiatan akhir
a. Siswa membandingkan surat
lamaran kerja yang dibuatnya dengan hasil pekerjaan
temannya.
b. Guru dan siswa menyimpulkan.
Alat dan Bahan
1.
Buku Paket Bahasa Indonesia
2.
Buku pedoman surat-menyurat
3.
Koran/majalah yang memiliki info lowongan kerja
Penilaian
Soal:
1. Kalimat
pembuka surat lamaran kerja adalah… .
A.
Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh
B.
Hormat kami
C.
Dengan hormat
D.
Hormat saya
E.
Salam sejahtera
|
2.
Penulisan tanggal surat lamaran kerja yang tepat
adalah… .
A.
Duri, 23 Maret 2011
B.
Duri, 23-Maret-2011
C.
Duri, 23-03-2011
D.
Duri, 23 Mar 2011
E.
Duri, 23/03/2011
|
3.
Penulisan identitas pelamar yang tepat adalah… .
A.
Nama : Uwais Alqarni
Tempat, tanggal lahir : Ikan Banyak,
24 Juli 1987
Pendidikan terakhir : S 1
Teknik Nuklir.
Alamat : Jalan Gunung Ledang, Gunung Pangilun, Padang
B.
nama : Uwais Alqarni
tempat, tanggal lahir : Ikan Banyak,
24 Juli 1987
pendidikan terakhir : S 1
Teknik Nuklir.
alamat : Jalan Gunung Ledang, Gunung Pangilun, Padang
C.
Nama : Uwais Alqarni
Tempat/ tanggal lahir : Ikan Banyak,
24 Juli 1987
Pendidikan terakhir : S 1
Teknik Nuklir.
Alamat : Jalan Gunung Ledang, Gunung Pangilun, Padang
D.
nama : Uwais Alqarni
tempat/ tanggal lahir : Ikan Banyak,
24 Juli 1987
pendidikan terakhir : S 1
Teknik Nuklir.
alamat : Jalan Gunung Ledang, Gunung Pangilun, Padang
E.
Nama : Uwais Alqarni
Tempat tanggal lahir :
Ikan Banyak, 24 Juli 1987
Pendidikan terakhir : S 1
Teknik Nuklir.
Alamat : Jalan Gunung Ledang, Gunung Pangilun, Padang
|
Pinggir, 6 Agustus
2012
Kepala Sekolah, Guru
Bidang Studi,
Dra. Hj. Irmalida Yudi Hendra, S.Pd.