Tuesday, April 24, 2012

SKL UN 2012 BAHASA INDONESIA SMA


SKL  2012
BAHASA INDONESIA SMA/MA (PROGRAM IPA/IPS)

Membaca
Memahami isi dan
bagian-bagian
paragraf suatu artikel
teks nonsastra, tajuk
rencana, laporan, karya
ilmiah, teks pidato,
biografi tokoh, serta
berbagai bentuk dan
jenis paragraf nonteks;
memahami teks sastra
berbentuk puisi lama,
puisi baru,
hikayat/sastra Melayu
klasik, cerpen, novel,
dan drama.

1. Menentukan unsur-unsur paragraf, ide pokok, kalimat utama,
kalimat penjelas.
Disajikan sebuah paragraf, siswa dapat menentukan:
- ide pokok paragraf
- kalimat utama paragraf
- kalimat penjelas yang sesuai (padu) atau tidak sesuai (tidak
padu) dengan isi paragraf

2. Menentukan isi paragraf: fakta, opini, pernyataan/jawaban
pertanyaan sesuai isi, tujuan penulis, arti kata/istilah, isi biografi.
Disajikan siswa dapat menentukan:
- pernyataan berupa fakta/opini,
- pernyataan sesuai isi dengan isi paragraf
- jawaban pertanyaan sesuai isi dengan isi paragraf
- tujuan penulis menulis teks/artikel
- menentukan arti kata/istilah (arti istilah, penggunaan istilah
yang tidak tepat
Disajikan kutipan biografi tokoh, siswa dapat menentuka:
- isi biografi (menjawab pertanyaan, keteladanan tokoh).

3. Menentukan opini penulis dan pihak yang dituju dalam tajuk
rencana/editorial.
Disajikan kutipan tajuk rencana, siswa dapat menentukan:
- opini penulis dalam kutipan tajuk rencana
- pihak yang dituju dalam tajuk rencana/editorial.

4. Menentukan isi dan simpulan grafik, diagram atau tabel.
Disajikan grafik, diagram atau tabel, siswa dapat menentukan:
- isi grafik, diagram atau tabel
- simpulan grafik, diagram atau tabel

5. Menentukan unsur-unsur intrinsik dan ekstrinsik sastra Melayu
klasik/hikayat.
Disajikan kutipan sastra Melayu Klasik, siswa dapat
menentukan:
- isi kutipan sastra Melayu Klasik
- karakteristik sastra Melayu Klasik
- unsur-unsur intrinsik (latar, watak, amanat,dsb.)
- unsur-unsur ekstrinsik (nilai-nilai)

6. Menentukan unsur-unsur intrinsik/ekstrinsik novel/cerpen/drama.
Disajikan kutipan cerpen atau novel, siswa dapat menentukan
- isi kutipan cerpen atau novel
- unsur-unsur intrinsik (latar, watak, amanat, dsb.)
- unsur-unsur ekstrinsik (nilai-nilai)

7. Menentukan unsur-unsur intrinsik puisi.
Disajikan sebuah puisi, siswa dapat menentukan:
- arti diksi dalam larik/bait
- maksud isi puisi
- suasana yang tergambar dalam puisi

8. Menentukan isi puisi lama, pantun, gurindam.
Disajikan pantun/gurindam,
- siswa dapat menentukan maksud isi pantun/gurindam

Menulis
Mengungkapkan
pikiran, gagasan,
pendapat, perasaan, dan
informasi
dalam berbagai jenis
dan bentuk
paragraf, teks pidato,
surat resmi, dan karya
ilmiah dengan
mempertimbangkan
kesesuaian isi
dengan konteks,
kepadanan,
kepaduan, ketepatan
kalimat,
penggunaan bahasa,
diksi, struktur
kalimat, dan ejaan;
engungkapkan
pikiran dan gagasan
dalam bentuk
puisi, cerpen, novel,
drama, kritik,
esai, dan resensi.

9. Menulis paragraf padu.
Disajikan paragraf yang dirumpangkan sebuah kalimatnya atau
tidak lengkap kalimatnya,
- siswa dapat menentukan kalimat yang tepat untuk
melengkapinya (salah satu kalimatnya atau simpulannya)

10. Melengkapi berbagai bentuk dan jenis paragraf
dengan kalimat yang padu.
Disajikan paragraf (deskripsi, argumentasi, narasi, persuasif,
eksposisi) yang dirumpangkan sebuah kalimatnya atau tidak
lengkap kalimatnya (salah satu kalimatnya atau simpulannya),
- siswa dapat menentukan kalimat yang tepat untuk
melengkapinya
Disajikan paragraf induktif (analogi, generalisasi, sebab akibat)
yang dirumpangkan sebuah kalimatnya atau tidak lengkap
kalimatnya (salah satu kalimatnya atau simpulannya),
- siswa dapat menentukan kalimat yang tepat untuk
Melengkapinya

11. Melengkapi teks pidato
Disajikan paragraf kutipan naskah pidato yang dirumpangkan
sebuah kalimatnaya atau tidak lengkap kalimatnya,
- siswa dapat melengkapi dengan kalimat (persuasif)

12. Melengkapi paragraf dengan kata baku, kata serapan,
kata berimbuhan, kata ulang, ungkapan, peribahasa.
Disajikan paragraf yang dirumpangkan kata-kata tertentu,
siswa dapat menentukan:
- kata baku yang tepat untuk melengkapinya
- kata serapan
- kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapinya
- kata ulang yang tepat untuk melengkapinya
- ungkapan, yang tepat untuk melengkapinya

13. Menyunting penggunaan kalimat/frasa/ kata penghubung/istilah
dalam paragraf.
Disajikan paragraf yang menggunakan (frasa/ kata
penghubung/ istilah yang tidak tepat atau salah penggunaannya
dalam paragraf,
- siswa dapat menentukan perbaikan atau penggantinya.
14. Menulis surat resmi.
Disajikan ilustrasi sehubungan keperluan penulisan surat,
- siswa dapat menentukan penulisan/isi yang benar (pembuka,
pemerian, penutup)

15. Menyunting kalimat dalam surat resmi.
Disajikan bagian kalimat surat yang penulisan/struktur
kalimat/bahasa tidak tepat/rancu,
- siswa dapat menentukan kalimat perbaikanya.

16. Menulis judul sesuai EYD.
Disajikan penulisan judul karangan yang salah,
- siswa dapat menentukan menentukan penulisan yang benar
(sesuai EYD) sebagai perbaikannya.

17. Menulis karya ilmiah (latar belakang dan rumusan masalah)
Disajikan topik karya ilmiah, siswa dapat menentukan:
- kalimat latar belakang sesuai topik
- rumusan masalah sesuai topik

18. Melengkapi larik puisi lama/baru (dengan kata
kias/berlambang/berima/bermajas).
Disajikakan sebuah pantun yang dirumpangkan salah satu
lariknya,
- siswa dapat menentukan larik yang tepat untuk
melengkapinya.
Disajikakan sebuah puisi yang dirumpangkan salah satu
kata/kelompok kata(bemakna kiaslambangberima) atau majas,
- siswa dapat menentukan kata/kelompok kata/majas yang
tepat untuk melengkapinya.